Mesuji– Ahirnya Anggaran Pendapatan Belanja Daerah(APBD) Kabupaten Mesuji tahun anggaran 2024 mendatang dimungkinkan tembus di angka Rp 1 triliyun, setelah sekian lama APBD mesuji berkutat di angka Rp 800 Milyar setiap tahunya.
“Insyallah anggaran Kabupaten Mesuji tahun depan mwncapai angka 1 triliyun, hal ini karena kerja keras penjabat Bupati Mesuji Sulpakar yang hanya dalam kurun kurang dari Dua Tahun,”terang Sekertaris Daerah Kabupaten Mesuji Syamsudin, saat membuka kegiatan Forum Kunsultasi Publik belum lama ini.
Keberhasilan Penjabat Bupati mesuji yang memiliki tagline Bergerak bersama maju semua ini lanjut Sekda, bukan hanya isapan jempol, ini dibuktikan dengan bagai mana Kepala pemerintah daerah dapat mengerakan seluruh lapisan masyarakat hingga organisasi perangkat daerah membangun kepercayaan Publik dengan berbagai inovasi dalam membangun mesuji,”kita juga wajib berbangga karena Penjabat Bupati Mesuji juga masuk dalam Dua Belas Besar penjabat Bupati se Indonesia sebagai Kepala Daerah terinovatif, berdasarkan penilaian kementrian dalam Negri,secara pribadi saya optimis Penjabat Bupati Mesuji dapat menembus hasil terbaik,”tegas Syamsudin.
Untuk itu,pihaknya berharap dukungan dari semua pihak di kabupaten mesuji untuk bersama-sama mendukung kebijakan pemerintah daerah yang terua berupaya sekuat tenaga membangun kabupaten berjuluk Bumiragab Begawe Caram di semua sektor.(apr)