Bawaslu Lampung Raih Predikat Informatif 3 Tahun Berturut

Bandarlampung – Bawaslu provinsi Lampung mendapat urutan ke 6, dari 34 Bawaslu Seluruh Indonesia. Menurut Koordinator Divisi Humas dan Datin Humas dan Datin, Ahmad Qohar kategori Informatif ini secara simbolik merupakan komitmen kerja-kerja Bawaslu Lampung kepada Publik.

“Bawaslu dapat kategori Informatif dan ini adalah salah satu bentuk komitmen Bawaslu provinsi Lampung dalam mempertanggung jawabkan kegiatan-kegiatan Bawaslu ke publik secara transparan dan akuntabel,” kata Qohar.

Selanjutnya Qohar menambahkan bahwa aktivitas kehumasan antara lain adalah sebagai bentuk pengawalan proses demokrasi agar terwujudnya Pemilu yang berintegritas dan bermartabat.

“Penghargaan ini adalah dalam rangka mengawal proses demokrasi untuk mewujudkan pemilu yang berintegritas dan bermartabat,” ungkap Qohar.

Bawaslu Provinsi Lampung kembali mendapatkan predikat informatif dari Bawaslu RI setelah sebelumnya juga mendapatkan predikat yang sama di tahun 2022 dan 2021. Penghargaan ini diberikan disela kegiatan Rakornas Data dan Informasi Bawaslu Tahun 2023 yg berlangsung pada tanggal 20 – 22 Oktober 2023 di Kota Batu Jawa Timur.

Pada Penilaian kali ini Bawaslu Provinsi Lampung untuk pertama kalinya masuk kedalam 10 besar nilai tertinggi dari hasil penilaian KIP Bawaslu Provinsi seluruh Indonesia. (*).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *